Kepada KPK, DPRD Sulbar Mohon Bimbingan

Wacana.info
Ketua DPRD Sulbar, Amalia Fitri Aras. (Foto/Istimewa)

MAMUJU--DPRD Sulbar menggelar rapat kordinasi dengan tim KPK wilayah VIII di gedung DPRD Sulbar, Kamis, (16/05). Mayoritas anggota DPRD Sulbar turut hadir dalam rapat yang digelar tertutup itu.

Ditemui usai memimpin jalannya rapat, ketua DPRD Sulbar, Amalia Fitri Aras menjelaskan, pertemuan dengan KPK tersebut membahas seputar perencanaan penganggaran dan keungan di provinsi Sulbar.

"Kami sangat mengapresiasi KPK sudah mau berkunjung. Kita tetap memohon arahan dan bimbingannya supaya Sulbar ini benar-benar zero korupsi. Arahan KPK tentu akan menjadi prioritas dalam pembahasan anggaran," ujar Amalia Fitri di hadapan sejumlah awak media.

Hal lain yang juga menjadi topik pembicaraan pada pertemuan tersebut, kata Amalia adalh soal independensi ULP Sulbar. Termasuk upaya inspektorat yang bakal menjadi lembaga vertikal, serta sejumlah rekomendasi DPRD Sulbar pada LKPJ Gubernur tahun 2018.

"Setelah ini tentu kita akan kembali duduk bersama dengan Pemprov. Terutama dengan tim TAPD. Duduk bersama itu penting agar pemahaman kita bisa sama," pungkas Amalia Fitri Aras. (ADV)