Bawaslu Jamin Kerahasiaan Proses Pencoblosan
MAMUJU--Rahasia, merupakan salah satu asas pelaksanaan Pemilu 2019. Setiap pemilih dalam menyalurkan hak politiknya di bilik suara diharapkan untuk senantiasa menjaga kerahasiaan pilihan politiknya.
Demi pemenuhan salah satu asas Pemilu di atas, Bawaslu kabupaten Mamuju menjamin bahwa proses pencoblosan di bilik suara bebas segala hal yang bisa membuat pilihan-pilihan tersebut diketahui oleh orang lain.
"Kami yang jamin. Tidak akan ada alat perekam masuk ke dalam bilik suara. Jadi tenang saja, jangan takut intimidasi kalau misalnya disuruh merekam pilihan politiknya dari dalam bilik," tegas anggota Bawaslu Mamuju, Faisal Jumalang dalam disukusi publik yang diinisiasi Ikatan Jurnalis Sulbar (IJS), Selasa (26/02).
Apapun bentuknya, Bawaslu menegaskan, pihaknya sama sekali tak memberi toleransi alat perekam itu masuk ke dalam bilik suara.
"Kami yang jamin itu. Kecuali kalau misalnya anda sendiri yang membocorkan pilihan politik anda ke orang lain. Itu sudah di luar kewenangan kami," begitu kata Faisal Jumalang dalam diskusi yang digelar di Nal cafe Mamuju.
IJS dalam diskusi tersebut menggandeng tema utama 'Peran Media Massa dalam Meningkatkan Partisipasi Pemilih Pemula Demi Mensukseskan Pemilu 2019'. Selain Faisal Jumalang, turut hadir dalam diskusi tersebut Komisioner KPU Mamuju, Hasdaris, praktisi media, Muhammad Ilham, serta sejumlah perwakilan OKP dan OSIS se kota Mamuju.
"Kegiatan ini adalah usulan dari teman-teman media yang tergabung dalam Organisasi IJS dan mengagas sehingga terlaksanalah kegiatan ini. Terimah kasih kepada para panitia penyelenggara serta para undangan yang sempat hadir untuk mengukiti acara dialog ini. Kegiatan ini bertujuan mengajak kepada pemilih pemula untuk ikut berpartisipasi dalam menyukseskan Pemilu 2019," begitu urai ketua IJS, Irham Azis. (*/Naf)