Begini Komitmen Muh Risal yang Resmi Pimpin KNPI Majene

Wacana.info
Ketua KNPI Kabupaten Majene terpilih periode 2018 2021 Muh Risal (ke empat dari kanan) diapit ketua Lama KNPI Aris Munandar bersama para Kader, (Foto/Chaliq)

MAJENE--Ketua DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) kabupaten Majene Muh. Risal mengajak seluruh pemuda di Majene untuk ikut berkontribusi dalam proses percepatan pembangunan di daerah. Menurut dia, hal itu sejalan dengan semangat desentralisasi yang diamanatkan oleh Undang-undang nomor 23 Tahun 2014. 

Apalagi, kata Risal, pemuda sebagai elemen penting masyarakat dalam pembangunan daerah sepatutnya memaknai dan mewarnai setiap kebijakan pembangunan daerah.

"Di sinilah pentingnya pemuda memposisikan diri dan mengambil peran-peran strategis dalam pembangunan daerah saat ini," kata Risal yang mantan ketua KNPI kecamatan Banggae itu, Selasa (20/11).

Ia menambahkan, pemuda harus berada pada posisi sebagai pelopor perubahan, sekaligus pengawal percepatan pembangunan di daerahnya. Sudah sepatutnya pemuda mampu menerjemahkan peran strategis dan memberikan konstribusi bagi percepatan pembangunan daerah, menurutnya.

"Sumbangsih pemuda diperlukan baik itu berupa ide atau gagasan, sebagai pola gerakan yang menjembatani kepentingan masyarakat ke dalam kebijakan pembangunan daerah," ujar pria yang akrab disapa Ical itu.

Masih ole Risal, saat ini diperlukan generasi muda yang percaya diri dan memiliki visi yang luas jauh ke depan. Memiliki kreativitas yang kuat untuk menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi yang diperlukan guna menciptakan kemajuan daerah di berbagai sektor.

Sehari sebelumnya, DPD KNPI Majene menggelar Musyawarah Daerah (Musda) di Aula Penginapan B'Nusabila, Majene dan Agenda Musda dilanjutkan di Gedung Pemuda Majene. 

Dalam kegiatan tersebut, Muh Risal terpilih sebagai nahkoda baru KNPI Majene.

Dari 33 OKP yang ada, 20 OKP memberikan dukungan kepada Muh. Risal.

Kegiatannya sendiri dihadiri oleh Bupati Majene, Fahmi Massiara, Kapolres Majene, AKBP Asri Effendy, Dandim 1401 Majene, Letkol Inf Rahman Tamampu Leho, Ketua DPD KNPI provinsi, Ketua MPI KNPI Majene, Ketua Demisoner periode 2015-2018, Aris Munandar.

Hadir pula 33 OKP peserta Musda DPD KNPI Majene, satu DPD provinsi, satu DPD kabupaten, satu MPI DPD KNPI Kabupaten, delapan DPK kecamatan. (Rumi/B)