DPRD Terima Laporan Jumlah Rastra yang Dibagikan Berkurang
MAMUJU--Jumlah beras sejahtera (Rastra) untuk beberapa wilayah di kabupaten Mamuju diketahui semakin berkurang. Wakil Ketua DPRD Mamuju, Sugianto mengungkapkan, fakta tersebut ia peroleh dari laporan sejumlah Lurah di beberapa wilayah di kabupaten Mamuju.
Ditemui di kantornya, Sugianto menyebut, dari laporan para Lurah yang ia terima, jumlah Rastra yang dibagikan ke masyarakat berkurang dari sebelum-sebelumnya.
"Kami menganggap, kok bisa kurang ?. Sementara data yang digunakan itu kan data dari BPS. Ini yang mesti dicari tahu dulu," kata Sugianto, Senin (26/02).
Atas informasi tersebut, ia pun meminta pemerintah untuk kembali mencermati data penerima Rastra. Kepada pemerintah, Sugianto berharap, ada solusi sehingga porsi itu bisa kembali normal.
"Kalau pun memang harus berkurang, pemerintah mesti memberi penjelasan seputar apa yang menjadi dasar dari pengurangan itu. Kami meminta agar pemerintah kembali mencermati data dari BPS itu," harap politisi Golkar itu. (Naf/B)