Jelang Ramadhan, Gubernur Sidak ke Pasar

Wacana.info
Gubernur Sidak di Pasar Baru Regional. (Foto/Istimewa)

MAMUJU--Gubernur Sulawesi Barat, Ali Baal Masdar menggelar inspeksi mendadak (Sidak) di Pasar Baru Regional Mamuju. Sidak tersebut dilakukan Gubernur sehari jelang bulan suci Ramadhan, Rabu (16/05).

Pada kesempatan itu, Gubernur dan rombongan mendatangi lods penjual sembako, seperti cabai, bawang, telur dan sejumlah bahan pokok lainnya. Mereka juga mendatangi lods penjualan ikan dan lods penjualan ayam.

Ali Baal menyebut, sidak itu dilakukan dalam rangka mengecek atau mengotrol perkembangan harga Sembako di pasar tradisonal jelang Ramadhan.
 
"Pantauan kita, memang ada beberapa harga bahan pokok mengalami kenaikan. Seperti cabai, bawang dan telur naik. Namun pada umumnya masih relatif stabil karena situasional," jelas Ali Baal kepada sejumlah wartawan

Berdasarkan pantauannya, harga ayam juga mengalami kenaikan yang cukup signifikan. Ayam yang awalnya dijual Rp 19 Ribu per kilogram, naik menjadi Rp 26 Ribu per kilogram.

"Kenaikan harga ayam ini juga sangat masih situasional. Tapi akan selidiki dimana letak kenaikannya, kenapa harus naik. Jangan sampai hanya memanfaatkan moment," sambung Ali Baal.

Ia pun meminta agar para pedagang tidak memanfaatkan momentum Ramadhan untuk memainkan harga di pasaran. 

"Ini perlu kita antisipasi dari sekarang. Makanya kita harus himbau untuk tidak melakukan pengumpulan barang. Karena itu akan disanksi jika membuat gejolak di pasar," kata Ali Baal.

Sidak tersebut dilakukan bersama Kapolda, Brigjen Pol Baharudin Djafar, Kepala Bank Indonesia Sulawesi Barat, Dadal Angkoro, Kepala Biro Ekbang, Ali Chandra, Kadis Ketahanan Pangan, H.Ridwan dan sejumlah pejabat eselon II di lingkup Pemprov Sulawesi Barat. (*/Naf)