Jelang Ramadhan, IOF Bedah Masjid

Wacana.info
Baksos IOF Pengda Sulbar. (Foto/Istimewa)

MAMUJU-- Menyambut bulan suci Ramadan, Pengurus Daerah (Pengda) Sulawesi Barat, Indonesia Off Road Federation (IOF) menggelar kegiatan bakti sosial (baksos) berupa perbaikan fisik Masjid Babussalam, dusun Tarudu, desa Labuang Rano, Tapalang, Minggu (29/04) kemarin.

Ketua Panitia, Minta Jaya Ginting menyebut, baksos tersebut merupakan agenda rutin yang dilakukan setiap tahunnya. Kegiatan itu, kata Minta Jaya Ginting, masuk dalam program kerja IOF Pengda Sulawesi Barat. Terlebih di hari-hari jelang bulan suci ramadan.

"Kami dari IOF hadir melakukan renovasi pada masjid ini yang ukuran sekira 55 meter persegi. Kondisi sebelumnya masih sangat memprihatinkan. Kami lakukan renovasi sekira 70 Persen untuk fisiknya," urai Minta Jaya Ginting seperti dalam rilis yang diterima WACANA.Info.

Ia menyebut, mulai lantai yang sebelumnya pecah diperbaiki dengan menggatinya menggunakan keramik.

"Kamar mandi dan toiletnya yang tidak layak pakai juga kami perbaiki. Tempat wudhu juga pasangkan keramik, serta seluruh badan masjid kita cat ulang. Termasuk dindingnya kita ganti, dimana awalnya menggunakan bahan kayu. Palafonnya juga kita pasangkan," sambungnya.

Masjid yang sebelumnya belum memiliki kubah, kini terpasang rapi serta kini memiliki mimbar.

"Jadi kami lakukan perbaikan selama sepekan. Kami bawa empat tukang inti, dan selebihnya masyarakat setempat antusias membantu keempat tukang ini. sehingga hari ini (kemarin), kami dari IOF dapat melakukan serah terima kembali," sebutnya.

Rombongan IOF Pengda Sulawesi Barat saat hendak meninggalkan masjid tersebut, juga melakukan penyerahan dua unit kipas angin, 25 lembar tripleks dan cat untuk tambahan.  

"Setelah ini dibangun dan dibaguskan mesjidnya kita berharap dapat ramaikan dan makmurkan terus selalu menghangatkan masjid dengan kegiatan yang positif, sehingga bisa memberikan manfaat bagi umat," cetusnya.

Untuk informasi, anggaran yang digunakan tersebut murni donasi dari anggota dan partisan IOF.

"Selain itu, kita juga didukung beberapa perusahaan. Jika dirupiahkan jumlah donasinya mencapai Rp 50 Juta," pungkas Minta Jaya Ginting. (*/Naf)