Untuk Salim S Mengga, Demokrat Fleksibel

Wacana.info
Salim S Mengga. (Foto/Net)

POLMAN--Partai Demokrat telah memutuskan mengusung Salim S Mengga sebagai calon Bupati pada Pemilukada Polman 2018 mendatang. Soal siapa yang akan jadi tandem Sang Jenderal tersebut, Demokrat menyerahkannya ke Salim S Mengga. 

Ketua DPD Demokrat Sulawesi Barat, Suhardi Duka mengatakan, pihaknya tak ingin memaksakan unuk tetap mendorong kader Demokrat Polman untuk mendampingi Salim S Mengga.

"Tetap mendorong Salim. Tidak mesti Dirga (calon wakil). Atau fleksibel," sebut SDK; sapaan akrab Suhardi Duka, Jumat (10/11).

Setali tiga uang, Ketua DPC Demokrat Polman, Syamsul Samad juga menyampaikan hal serupa. Dihubungi via telepon, Syamsul menjelaskan, urusan pendamping, pihaknya memberi keleluasaan kepada Salim S Mengga untuk menentukan sendiri.

"Kita serahkan ke Pak Salim. Kita tidak ingin menyadera kandidat untuk urusan pendamping. Yang tahu persis untuk urusan ini kan beliau sendiri. Yang mana yang membuat happy Pak Salim untuk bertarung di Pilkada, kita serahkan ke Beliau," urai Syamsul Samad.

Untuk informasi, setidaknya terdapat 3 nama yang mencuat sebagai kandidat pendamping Salim S Mengga di Pemilukada Polman nantinya. Ketiganya merupakan politisi muda dengan potensi yang terbilang cukup menjanjikan; kader Demokrat, Dirga Adhi Putra Singakarru, politisi PAN, Ajbar Abdul Kadir, serta Ketua DPW NasDem Sulawesi Barat, Abdul Rahim. (Naf/A)