Jeritan Hati Seorang Suami; Sartika, Pulanglah !
MAMUJU--Pernikahan adalah pertalian sakral saat janji terpatri antara dua insan untuk selalu bersama dalam suka maupun duka. Meski tak dipungkiri, dalam mengarungi bahtera rumah tangga ada saja aral beragam problematikan hidup yang bakal terus menguji pertalian janji suci sebuah ikatan pernikahan.
Cerita ideal seputar pernikahan di atas sayangnya tak dialami pasangan suami isteri Nahar dan Sartika. 4 tahun lebih menjalani hidup berumah tangga, nyatanya Sartika memilih pergi meninggalkan Nahar. Ia pergi membawa seorang putri buah hati mereka.
Nahar dan Sartika selama ini berdomisili di dusun Lombang, kelurahan Sinyonyoi, Kalukku, Mamuju. Semuanya bermula sejak 16 Agustus lalu, Sartika minggat meninggalkan rumahnya, entah kemana.
KTP Milik Sartika. (Foto/Istimewa)
“Saya menduga, istri saya pergi dibawa oleh teman perempuannya. Tidak tahu kemana,” tutur Nahar saat mendatangi Sekretariat Ikatan Wartawan Online (IWO) Sulawesi Barat, Rabu (23/08).
Nahar yang sehari-hari bekerja sebagai buruh bangunan itu mengaku, sang isteri memang gemar meninggalkannya. Kejadian kali ini adalah yang kesekiankalinya dialami oleh Nahar.
“Sering begini. Tapi biasanya hanya satu hari. Tapi ini sudah satu minggu tidak ada kabar,” pungkas Nahar. (Keto/B)