Gerindra Buka Pintu Keluar Bagi Kader Mbalelo

MAMASA--Sekretaris DPD Gerindra Sulawesi Barat, Isra D Pramulya menebar ancaman kepada seluruh kader dan simpatisan partai Gerindra khususnya yang ada di kabupaten Mamasa.
Ancaman tersebut tak ubahnya seperti peringatan dini terhadap kader dan simpatisan Gerindra agar tetap tunduk lagi patuh terhadap keputusan partai yang akhirnya mengusung pasangan Obed nego Depparinding dan Benyamin YD di Pemilukada Mamasa 2018 nanti.
"Untuk Pilkada Mamasa Gerindra sudah jelas. Kita putusakn untuk mengusung Obed dan Benyamin. Itu resmi," kata Isra saat dihubungi, Jumat (03/11).
Mantan Sekjen PB PMII itu menyebut, pihaknya tak segan-segan untuk memberi sanksi tegas bagi siapapun kader dan simpatisan Gerindra yang ingkar terhadap keputusan tersebut alias mbalelo.
"Yang mau coba-coba mbalelo, silahkan minggir dari partai," tetas Isra.
Rekomendasi Gerindra untuk Obed-Benyamin di Pilkada Mamasa. (Foto/Istimewa)
Partai besutan Prabowo Subianto itu akhirnya memutuskan mengusung pasangan Obed Nego Depparinding-Benyamin YD pada gelaran Pemilukada Mamasa 2018 mendatang.
Keputusan tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Rekomendasi yang diterbitkan DPP Gerindra tanggal 27 Oktober 2017 dengan nomor 10-456/Rekom/DPP-GERINDRA/2017. (Naf/A)