Berbagi di Bulan Suci

Wacana.info
Bakti Sosial KB IKA 2005 SMP Negeri 2 Mamuju. (Foto/Istimewa)

MAMUJU--Ragam aktivitas dapat dilakukan di bulan suci Ramadan. Salah satunya bersedekah. Hal itu telah menjadi tradisi dalam masyarakat, terlebih bagi umat Muslim. 

Bakti sosial dengan bersedekah juga dilakukan komunitas yang tergabung dalam Keluarga Besar Ikatan Alumni 2005 (KB IKA 2005) SMP Negeri 2 Mamuju, Sabtu kemarin.

Di penghujung bulan suci Ramadan ini, KB IKA 2005 SMP Negeri 2 Mamuju menggelar pembagian paket Sembako. Pembagian paket Sembako tersebut menyasar sembilan rumah tangga miskin di beberapa wilayah Kabupaten Mamuju. 

Salah satu anggota KB IKA 2005 SMP Negeri 2 Mamuju, Rahmat Ikhsan Mappangara menjelaskan, sembilan rumah tangga miskin tersebut dipilih berdasarkan hasil survei yang dilakukan tiga minggu sebelum pelaksanaan kegiatan. 

"Survei dilihat dari kondisi rumah. Dan untuk kabupaten Mamuju kami temukan sembilan rumah tangga (Kartu Keluarga) sangat miskin yang layak menerima bantuan," jelasnya. 

Dalam satu paket Sembako, jika dikonversi ke dalam rupiah mencapai sekira Rp 400 Ribu per paketnya. Artinya, total dana yang digunakan untuk menyediakan sembilan paket Sembako yang dibagikan kepada rumah tangga miskin tidak kurang dari Rp 3.600.000.

"Dananya berasal dari partisipasi alumni angkatan 2005 (SMP Negeri 2 Mamuju)," imbuh pria berambut botak ini.

Lebih lanjut, melalui keterangan tertulis, ia menambahkan bakti sosial ini diharapkan dapat menjadi pemantik berbagai pihak untuk menumbuhkan semangat berbagi. 

"Bulan ramadan jangan hanya di pandang sebagai ritual ibadah antara hamba dengan tuhannya. Tetapi juga antara sesama manusia dengan cara memberi," tulisnya, via Line.

Sekedar informasi, jika mengacu pada data terakhir Dinas Sosial Mamuju terkait masyarakat yang belum sejahtera di 11 kecamatan mencapai 3.015 KK. Data tersebut juga sesuai dengan data terakhir jumlah penerima manfaat Program Keluarga Harapan (PKH) untuk rumah tangga miskin di wilayah Mamuju.

Dan itu berarti, masih banyak masyarakat yang membutuhkan uluran tangan meski sekedar untuk meringankan beban, terlebih menyambut perayaan idul fitri 1438 H yang hanya tersisa beberapa hari lagi. "Ibadah di bulan ramadhan tak cukup hanya salat dan puasa, tetapi juga mesti di imbangi dengan bersedekah," tutupnya. (*/Naf)