DPP Demokrat Klaim Menang di Pemilukada Sulbar, Tapi...

Wacana.info
Hinca IP Pandjaitan. (Foto/detikcom)

JAKARTA--DPP Partai Demokrat mendeklarasikan kemenangan pasangan yang diusungnya di Pemilukada Sulawesi Barat, Suhardi Duka (SDK)-Kalma Katta. Hal itu disampaikan Sekjen DPP Demokrat, Hinca IP Pandjaitan di Wisma Proklamasi, Jalan Proklamasi Nomor 41, Pegangsaan, Menteng, Jakarta Pusat, kemarin.

"Kami unggul 1.368 suara," ujar Hinca, dikutip dari situs berita detikcom.

"Bahwa hasil sesi Pilkada di Sulbar form C1 di TPS Sulbar, hasilnya kita mempunyai keunggulan suara, dari Paslon lain," imbuh dia.

Meski begitu, Demokrat sebut Hinca, tetap akan menunggu hasil pleno penghitungan suara seluruh KPU daerah. Demokrat meminta agar KPU beserta seluruh penyelenggara Pilkada bekerja secara profesional.

"Kami tetap menghormati proses pleno di KPUD, seluruh penyelenggara baik KPU pengawas kepolisian Pemda kami minta bekerja secara profesional independen dan tidak boleh di inteverensi oleh siapa pun," ujarnya.

"Seluruh masyarakat Sulbar tenang, tapi waspada demokrasi tumbuh baik, dan hasil pleno akan berjalan dengan fair," kata Hinca.

Selain mendeklarasikan kemenangan SDK-Kalma, Hinca juga menyebut, Partai bintang mercy sukses melampaui target kemenangan pada pelaksanaan Pemilukada serentak 15 Februari yang lalu.

Demokrat, kata Hinca, sukses memenangi 50 Persen dari keselurhan Pemilukada serentak tahun ini. Pada gelaran Pemilukada. Demokrat mengusung/mendukung pasangan calon kepala daerah di 94 wilayah.

"Dari 101 pilkada serentak 2017, Partai Demokrat di 94 titik, sampai data kami malam ini, kami unggul 50 Persen dari 101 kita isi 94," cetus Hinca IP Pandjaitan. (*/Naf)