NasDem Belum Benar-Benar Aman ke Senayan, Anwar: Jangan Terpengaruh Survei, Kerja Saja
MAMUJU--Nasional Demokrat (NasDem) adalah satu dari sekian partai yang belum sepenuhnya aman untuk memenuhi ambang batas parlemen atau parliamentary threshold sebesar empat persen.
Survei yang dirilis Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA per Desember 2018 menunjukkan, partai besutan Surya Paloh itu menunjukkan raihan suara sebesar 2,8 Persen. Di bawah PKS (3,3 Persen) dan PPP (3 Persen), di atas PAN (1,8 Persen) serta Perindo (1,9 Persen).
Fungsionaris DPP NasDem, Anwar Adnan Saleh mengaku tak begitu memusingkan paparan survei LSI di atas. Menurutnya, hasil Pemilu 2019 baru dapat diketahui setelah proses perhitungan suara.
"Sebab survei itu bisa berubah bahkan kurang dari 24 jam," kata Anwar kepada WACANA.Info, Jumat (11/01).
Yang jauh lebih penting bagi Anwar adalah bagaimana mesin partai bisa bekerja maksimal di sisa waktu jelang Pemilu 2019. Hasil Pemilu, kata mantan Gubernur Sulawesi Barat itu, akan sangat tergantung seberapa maksimal kerja-kerja politik di lapangan.
"Saya katakan ke teman-teman, kita tidak boleh terpengaruh dengan hasil survei. Pokoknya kita kerja saja menggalang dukungan masyarakat. Hasilnya kita lihat di Pemilu nanti," sambungnya.
NasDem, kata Anwar tidak dalam posisi percaya atau tidak terhadap hasil survei LSI tersebut. Meski tak menjalankan survei internal, Anwar sangat optimis partainya itu bisa lolos dari ambang batas parlementer yang empat Persen itu.
"Kita maksimal saja bekerja. Bagaimana merebut posisi strategis di setiap tingkatan. Pimpinan di level provinsi, pimpinan di tingkat kabupaten, serta meloloskan figur ke Senayan. Itu saja," pungkas Anwar Adnan Saleh, pria yang juga Caleg DPR RI Dapil Sulawesi Barat itu.
Dikutip dari Kompas.com, LSI yang merilis surveinya Desember 2018 menyebutkan, PDI Perjuangan kokoh di puncak daftar partai dengan raihan suara terbanyak dengan persentase yang stabil di atas 24 Persen. Di susul Gerindra dengan 12,9 Persen serta Golkar di posisi ketiga dengan persentase 10,0 Persen.
Survei LSI sendiri dilakukan dengan metode multistage random sampling. Jumlah responden sebesar 1200 orang. Survei dilakukan dengan wawancara tatap muka responden menggunakan kuesioner. Sementara margin of error survei plus minus 2,9 Persen. (Naf/A)