Mulai Tahun Ini, Pemerintah Buka SMP Unggulan di Mamuju

Wacana.info
Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda Dan Olahraga (Disdikpora) Mamuju, Hj. Murniani. (Foto/Humas Pemkab Mamuju)

MAMUJU--Pemerintah kabupatena Mamuju mulai tahun ini akan membuka Sekolah Menegah Pertama (SMP) unggulan. SMP unggulan tersebut diperuntukkan bagi siswa/siswi berprestasi lepasan Sekolah Dasar (SD). 

Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda Dan Olahraga (Disdikpora) Mamuju, Hj. Murniani menjelaskan, SMP Unggulan merupakan sekolah yang baru dibangun sebagai wadah bagi siswa siswi berprestasi dari tingkat SD. SMP Unggulan akan mulai menerima siswa baru di tahun ajaran 2017 tepatnya bulan Juli mendatang.
 
“Pada tahun 2017 ada program pemerintah dalam hal ini Bupati Mamuju yaitu pendirian sekolah SMP Unggulan di Mamuju. Ini kami terimakasih, karena sebenarnya sudah lama kami rencanakan SMP Unggulan tapi belum kesampaian. Di tahun 2017 ini akhirnya bisa terlaksana. Adapun persyaratannya itu pertama kita akan merekrut siswa hanya 40 orang yaitu anak yang tamat SD mendapat rangking 1, 2 dan 3, ” jelas Murniani, Kamis (19/01).

Tentang tekhnis penerimaan siswa baru, Murniani membeberakan, SMP unggulan hanya menerima siswa yang meraih peringkat 1, 2 dan 3 pada jenjang SD. Jumlah siswa yang diterima pun terbatas, hanya 40 siswa yang akan dibagi dalam 2 ruangan. 
  
Murniani menyebut, pihaknya tidak akan melakukan intervensi apapun dalam hal penerimaan siswa baru di SMP unggulan itu. Siswa yang diterima benar-benar siswa berprestasi dan akan diasramakan. 

Agar payung hukumnya jelas, ia menyebut sedang melakukan proses penerbitan Peraturan Bupati yang mengatur standar operasional prosedur di SMP Unggulan yang dimaksud.
  
“Disana sudah ada asrama. Tinggal anak dan gurunya yang akan direkrut,” sebut Murniani.
 
Urusan tenaga pendidik, ia menyebut, pihaknya bakal melakukan penyaringan tenaga pendidik dengan melakukan uji kompetensi serta tes wawancara. Guru yang akan mengajar haruslah guru-guru yang berprestasi. (*)