Efektivitas Waktu, Alasan Golkar Maksimalkan Kampanye di Desember

Wacana.info
Hamzah Hapati Hasan. (Foto/Manaf Harmay)

MAMUJU--Sudah sejak sebulan ini Pemilukada Sulawesi Barat telah memasuki masa kampanye. DPD Golkar Sulawesi Barat memilih Desember sebagai waktu yang paling pas dalam memaksimalkan masa kampanye untuk pasangan Salim S.Mengga-Hasanuddin Mas'ud jelang pelaksanan Pemilukada, 15 Februari Tahun depan.

Sekretaris DPD Partai Golkar Sulawesi Barat, Hamzah Hapati Hasan mengungkapkan, memaksimalkan kampanye di bulan Desember membuat ia dan tim pemenangan Salim-Hasan dapat mengefektivkan waktu kampanye dengan hari H pelaksanaan Pemilukada.

"tengah merancang metode kampanye yang efektif untuk menarik simpati masyarakat agar memilih pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Salim S Mengga dan Hasanuddin Mas’ud pada Pilgub bulan Februari mendatang.

"Kampanye di bulan Desember akan lebih dimaksimalkan karena waktu sudah semakin dekat. Kita efektif bekerja hanya kurang lebih dua bulan. Dengan melihat dan mengevaluasi hasil kampanye selama bulan Oktober sampai November, maka kita perlu menggunakan metode yang lebih efektif untuk menarik hati masyarakat,” sebut Hamzah, Jumat kemarin.

Salim-Hasan sampai saat ini telah melakasanakan kampanye di sejumlah titik. Hamzah menyebut, kampanye yang telah terlaksana tersebut akan dievaluasi untuk kemudian lebih dimassiv-kan lagi di Bulan Desember.

”Pada kampanye di bulan Desember, metode ini mulai diterapkan agar kampanye lebih maksimal. Metode ini melibatkan seluruh struktur partai hingga ke tingkat desa,” sambung Wakil Ketua DPRD Sulawesi Barat itu.

Hamzah mengungkap, di bulan Desember nanti akan digelar empat kali kampanye skala besar. Sederet Jurkan handal yang didatangkan dari DPP Golkar dijadwalkan bakal hadir pada pelaksanaan kampanye akbar di Desember itu.

“Kita masih menunggu konfirmasi dari mereka kapan ada waktu untuk ke Sulbar karena mereka juga harus berkeliling Indonesia untuk mengkampanyekan calon-calon Golkar di Pilkada serentak ini. Mudah-mudahan bulan Desember mereka punya waktu ke Sulbar,” simpul Hamzah Hapati Hasan. (Ftr/Naf)