Banyak Kompetisi Diharapkan Mampu Lahirkan Atlet Handal

Wacana.info
Kejuaraan Menembak Metal Silhouette se Sulawesi Barat. (Foto/Chali)

MAJENE--Olahraga menembak jadi salah satu cabang olahraga yang kini mulai tamai peminat. Hal itu terbukti dengan semakin seringnya kompetisi menembak yang digelar di beberapa tempat.

Di kabupaten Majene misalnya. baru-baru ini, kejuaraan menembak metal silhouette se Sulawesi Barat dilaksanakan. Kapolres Majene, AKBP Asri Effendy pun mengapresiasi kejuaraan yang dilaksanakan Shooting and Hunting Club Perbakin Universitas Sulawesi Barat (Unsulbar) itu.

Kata dia, semakin banyaknya kompetisi olahraga menembak, di masa mendatang bakal lahir atlet-atlet penembak handal yang tak hanya bisa bersaing di Sulawesi Barat saja, namun juga di kancah nasional maupun Internasional.

"Tentu ini menjadi harapan kita semua," kata Asry Effendy.

Panitia pelaksana kejuaraan menembak metal silhouette itu sendiri menggelar dua kelas putra dan putri. Yaitu pertandingan menembak multi race dan bandrests. Tak kirang dari 100 peserta dari berbagai klub menembak di Sulawesi Barat dan Sulawesi Selatan ikut ambil bagian pada kegiatan tersebut.

Kegiatan yang dilaksanakan di lapangan Tembak Pullaewa, kelurahan Baurung, kecamatan Banggae Timur itu juga dilaksanakan pertandingan menembak eksibisi antara pihak eksekutif yang diikuti Wakil ketua I DPRD, Wakil Ketua II DPRD, Kapolres Majene, Dandim 1401/Majene, Wakil Rektor II Unsulbar, Kasat Pol PP Majene, Ketua Harian Perbakin Polewali Mandar (Polman) serta Sekretaris Perbakin Mamuju Tengah (Mateng).

Pertandingan di kelas itu, Sekretaris Perbakin Mateng menyabet juara 1 kemudian juara 2 diraih ketua harian Perbakin Polman, dan Juara 3 ditempati Kapolres Majene.(Rumi/B)