Polisi Perlakukan Logistik Pilkada Bak Bidadari
POLMAN--Jajaran Polres Polman berkomitmen untuk menjamin kemanan proses pendistribusian logistik Pemilukada. Kapolres Polman, AKBP Muhammad Rifai bahkan menyebut, pihaknya memperlakukan penjagaan logistik Pemilukada itu bak menjaga seorang bidadari.
"Pokoknya seperti bidadari, harus ditemani. Anggota mengamankan itu mulai dari surat dari percetakan, sampai dengan sekarang ini kita tidak pernah lepas dari surat suara. Besok, Kapolsek yang akan datang menjemput, beserta nanti anggota yang kita bagi," jelas AKBP Muhammad Rifai yang ditemui di sela-sela pelaksanaan debat publik Pemilukada Polman putaran terakhir, Selasa kemarin.
KPU Polman memang telah memutuskan untuk memulai proses pendistribusian logistik Pemilukada Kamis (21/06) besok. Sejumlah wilayah terpencil mendapat prioritas utama dalam proses pendistribusian logistik Pemilukada Polman.
AKBP Muhammad Rifai juga menjamin keamnan logistik Pemilukada hingga ke tingkat TPS.
"Kan ke kecamatan dulu. Nanti pada saat bergerser ke TPS, yah kita kawal lagi. Itu sudah ada BKO (Bawah Kendali Operasi) dari Polres samping. Untuk menutupi kekurangan personil kita, nanti ada back up dari Polres samping yang bantu," begitu kata AKBP Muhammad Rifai. (Naf/A)