Kian Ketat, Bawaslu Sebut Proses Pemungutan Suara Direkam

Wacana.info
Busran Riandi. (Foto/Istimewa)

MAMUJU-Proses pungut hitung di Pemilukada Sulawesi Barat, 15 Februari 2017 mendatang dipastikan bakal mendapat pengawasan ketat dari pihak pengawas Pemilu. Bahkan, petugas pengawas diberi tugas untuk mendokumentasikan proses pemungutan suara untuk memastikan proses pemungutan suara berjalan sesuai aturan.

Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Sulawesi Barat, Busran Riandy menegaskan, beberapa item pelaksanaan pemungutan suara di setiap TPS akan di dokumentasikan langsung oleh pengawas di setiap TPS.

"Pelaksanaan pemungutan suara di TPS akan dipantau oleh pengawas TPS dan bertugas mengawasi persiapan di TPS, kedatangan saksi, kemudian KPPS membuka tata cara pelaksanaan pemungutan suara, serta pengambilan gambar proses keseluruhan pemungutan suara di TPS," ungkap Busran, Selasa (27/12).

Busran menjelaskan, pengawas TPS akan ditekankan untuk mendokumentasikan hasil C1 baik yang tercantum dalam kertas plano,  maupun dalam bentuk sertifikat dan segera menyebarluaskannya via youtube. Hal itu menjadi penting demi menghindari pengelembungan suara. 

"Demi menghindari pengelembungan suara di hari H pencoblosan, hasil C1 diambil fotonya baik yang tercamtum dalam plano maupun dalam bentuk sertifikat dan segera di publis," cetus Busran Riandy. (Ftr/Naf)