Skill Manajerial dan Berwibawa, Alasan Agus Ambo Jiwa Ditunjuk Pimpin Tim Pemenangan ABM-Enny
MAMUJU--Tim pemenangan kandidat bakal calon Gubernur, Ali Baal Masdar (ABM) dan bakal calon Wakil Gubernur, Enny Anggraeni Anwar resmi dipimpin oleh Ketua DPD PDI Perjuangan Sulawesi Barat, Agus Ambo Jiwa. Agus disepakati oleh seluruh pimpina Partai pengusung ABM-Enny untuk menahkodai tim pemenangan ABM-Enny di Pemilukada, awal tahun depan.
Ketua DPW Nasdem Sulawesi Barat, Abdul Rahim menyebut, terpilihnya Bupati Mamuju Utara itu sebagai 'panglima' tim pemenangan ABM-Enny didasarkan pada berbagai pertimbangan.
"Pilihan atas Agus Ambo Jiwa sebagai panglima tim pembenahan sudah mempertimbangkan seluruh aspek kepantasan. Seluruh pimpinan Partai pengusung menilai Agus memiliki kemampuan dan pengalaman manajerial yang tangguh dan berwibawa," sebut Rahim saat dihubungi, Kamis (21/09) malam.
Rahim menyebut, PDI perjuangan di bawah kepemimpinan Agus Ambo Jiwa cukup mampu berbicara banyak di beberapa momentum politik di Sulawesi Barat. Selain itu, PDI Perjuangan sebagai Partai pemenang Pemilu skala nasional disebut bakal mampu menularkan semangat luar biasa kepada seluruh tim pemenangan ABM-Enny.
"Dengan kekuatan jejaring politik yang dimiliki Beliau sebagai Ketua DPD PDI-P Provinsi Sulbar, baik tingkat regional dan Nasional akan memberikan daya dobrak dalam mendapatkan simpati dan dukungan masyarakat luas terhadap perjuangan menjadikan ABM-Enny sebagai pemimpin Sulbar," sambung Rahim, Pria yang juga Ketua Komisi IV DPRD Sulawesi Barat itu.
Agus Ambo Jiwa juga dianggap sebagai figur dengan kharisma yang luar biasa. Hal itu diharapkan mampu memberi energi positif kepada seluruh tim pemenangan dalam memaksimalkan kerja-kerja politiknya di Pemilukada nanti.
"Ketokohan seorang Agus Ambo Jiwa semakin mengokohkan optimisme kami bahwa konsolidasi tim pemenangan, baik Koalisi Parpol maupun seluruh relawan akan lebih mudah bergerak secara sistemik dan massif," pungkas Abdul Rahim. (A/Naf)