Dulu Rival, Kini Mereka Duduk Bersama untuk Kebaikan Sulbar

Wacana.info
SDK, Ali Baal dan Andi Ruskati Semeje. (Foto/Facebook Kominfo Sulbar)

MAMUJU--Gubernur Sulawesi Barat, Ali Baal Masdar, serta dua anggota DPR-RI, Suhardi Duka dan Andi Ruskati Ali Baal duduk semeja di Rujab Gubernur Sulawesi Barat beum lama ini. 

Pemandangan tersebut jelas teduh. Sebab sebelumnya, Ali Baal Masdar, Suhardi Duka dan Andi Ruskati sempat terlibat perseteruan di ranah politik lokal Sulawesi Barat.

Pertemuan tersebut memuat agenda utama yakni apa dan bagaimana langkah yang mesti dilakukan dalam hal mendongkrak kesejahteraan masyarakat dengan memaksimalkan peran pemerintah daerah dan para anggota DPR-RI.

Anggota DPRD Sulawesi Barat, Sukri Umar membeberkan, pertemuan oleh ketiga tokoh tersebut merupakan langkah awal yang positif untuk semua pihak, utamanya terkait menurunkan program atau anggaran dari pemerintah pusat.

"Poinnya adalah berkomunikasi dengan Pak Gubernur. Kepentingannya untuk membangun Sulbar ini. Pak SDK (Suhardi Duka) berkomitmen untuk membantu khususnya dalam posisi Beliau di Komisi IV DPR-RI yang membidangi pertanian, perkebunan, kehutanan dan Bulog. Sekaligus juga karena Beliau ada di Banggar tentu juga akan membantu," ujar Sukri Umar kepada WACANA.Info, Minggu (5/01).

Menurut Sukri, pertemuan tersebut diyakini bakal mampu membawa kebaikan bagi daerah. Apalagi, baik Suhardi Duka maupun Andi Ruskati adalah rekan di Senayan sana.

"Beliau berdua (Suhardi Duka dan Andi Ruskati) ini kan rekan di parlemen sana. Tentu mereka akan bahu membahu. Dan kita harapkan juga tentu bahwa dua anggota DPR-RI lainnya juga bergabung untuk bersama mendukung itu semua," sebut Sukri yang ketua Komisi II DPRD Sulawesi Barat itu.

Masih kata Sukri, sinergitas antar level pemerintahan sangat dibutuhkan dalam mewujudkan cita-cita di atas. DPRD Sulawesi Barat, sambung Sukri, selama ini telah mengejewantahkan apa dan bagaimana sinergitas yang ideal itu dilakukan.

"Selama ini juga kita tentu telah medorong teman-teman eksekutif supaya semua hal-hal positif yang tergambar di visi misi Pak Gubernur itu harus kita support. Kita sudah membuktikan bahwa yang bagus dari Pak Gubernur, kita tentu dukung. Tetapi kalau ada hal-hal yang misalnya kita anggap butuh penjelasan atau kalau itu ada hal yang ditolak oleh publik, tentu akan kita dorong untuk menjadi bagian dalam hal kami memberikan kritik," terangnya.

Selain Sukri Umar, turut hadir pada pertemuan tersebut seperti dikutip dari akun facebook Kominfo Sulawesi Barat diantaranya, Ketua DPRD Sulawesi Barat, Suraidah Suhardi, Ketua Komisi I DPRD Sulawesi Barat, Syamsul Samad, serta Kepala ULP Sulawesi Barat, Hamdani Hamdi.

"Secara gestur Beliau (Gubernur, Ali Baal Masdar) cukup nyaman, enjoy disambangi oleh kerabatnya. Dan temanya ke sana itu bukan politik. Kita ke sana itu konteksnya bagaimana kita membangun Sulbar, membangun sinergitas," tutup Sukri Umar. (Naf/B)