Program BSPS Ditarget Rampung Akhir Tahun

Wacana.info
Pemasangan Penang di Rumah Penerima Bantuan Program BSPS Kabupaten Majene. (Foto/Rumi)

MAJENE--Tak ada kata yang dapat diungkapakan Muhammad Yamin (35) selain bersyukur dan berterima kasih atas bantuan program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS). Berkat program bedah rumah itu, dirinya dapat merenovasi rumahnnya di dusun Konja, desa Pamboborang, kecamatan Banggae, Majene.

Yamin sadar betul upahnya sebagai tukang kayu tidak mungkin cukup untuk membiayai perbaikan rumahnya jika tidak mendapat bantuan dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Republik Indonesia itu.

"Kalau cuma upah saya sehari-hari sebagai tukang, mungkin tidak mampu Pak. Namun karena ada program BSPS ini, rumah saya bisa cepat diperbaiki," beber Yamin di hadapan rombongan SNVT Penyediaan Perumahan provinsi Sulawesi Barat yang mengunjungi rumahnya, Selasa (12/11) sore.

Pemasangan Peneng di Rumah Penerima Bantuan Program BSPS di Kabupaten Majene. (Foto/Rumi)

Program BSPS merupakan program yang digagas Pemerintahan Jokowi melalui Kementerian PUPR yang dikhususkan bagi masyarakat yang memiliki rumah tidak layak huni (RTLH). Setiap penerima bantuan harus berpenghasilan rendah atau berpenghasilan di bawah upah minimum provinsi (UMP). 

Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman Sulawesi Barat, Rachmad berharap, program BSPS di Sulawesi Barat bisa memberi manfaat bagi masyarakat, khususnya yang ada di kabupaten Majene.

"Karena kami sadari Majene termasuk daerah yang angka kemiskinannya tinggi. Sehingga segala program pemerintah yang tujuannya untuk kesejahteraan rakyat bisa masuk di daerah ini," beber Rachmad usai melakukan pemasangan peneng di rumah warga penerima bantuan.

Dia juga berharap, program serupa bisa terus ditingkatkan di tahun-tahun mendatang. Sebab jelas, program tersebut mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat. 

"Kami sangat support. Kami harap tahun mendatang tidak ada lagi rumah tidak layak huni," ujar dia.

Sementara itu, Kepala SNVT Penyediaan Perumahan provinsi Sulawesi Barat, Iskandar Ismail mengatakan, penyalurakn program BSPS dilakukan dalam dua tahap. Program tersebut ditarget rampung akhir tahun 2019 ini. 

Rakor Tahap II BSPS Kabupaten Majene. (Foto/Rumi)

"Khusus tahun ini jumlah penerima bantuan BSPS di kabupaten Majene sebanyak 300 unit. Itu untuk program BSPS reguler Kementerian PUPR," ungkap Iskandar yang didampingi PPK Perumahan Swadaya, SNVT Penyediaan Perumahan Sulawesi Barat, Herwan Panunju.

Rombongan SNVT Penyediaan Perumahan provinsi Sulawesi Barat hari itu turut didampingi Konsultan Manajemen Provinsi (KM-Prov), dan tim teknis dari Dinas Perkim Majene, Amri Salam. Mereka melakukan pemasangan peneng di setiap rumah warga yang proses pengerjaan rumahnya dinyatakan telah selesai.

Pemasangan peneng tersebut juga dibantu para Koordinator dan Tenaga Fasilitator Lapangan (TFL) BSPS Majene. Agenda pemasangan peneng itu dilakukan setelah Rakor BSPS tahap II di aula hotel Abrar Majene.(Rumi/Naf).