Hore...! Bosowa Taksi Mulai Beroprasi di Mamuju

Wacana.info
(Foto/Humas Pemkab Mamuju)

MAMUJU--Perusahaan Bosowa kini resmi melucurkan layanan taksi di Mamuju. Bupati Mamuju, Habsi Wahid berkesempatan menghadiri pelucuran Bosowa taksi yang dipusatkan di Anjungan Pantai Manakarra, Minggu (08/10) pagi.

Peluncuran layanan trasportasi umum itu pun ditandai dengan proses pecah kendi oleh Habsi bersama Direktur Bosowa Taksi, Suharnady.

"Ini untuk mempermudah pelayanan angkutan umum di Mamuju," sebut Habsi Wahid.

Untuk menikmati layanan Bosowa taksi, publik bisa memperolehnya dengan mendownload aplikasi 'Bosowa Taksi' di toko penyedia aplikasi di smartphone. 
 
Habsi menjelaskan, izin pengoperasian Bosowa taksi telah resmi dikeluarkan oleh pemrintah daerah. 

"Hal tersebut dilakukan untuk memastikan hadirnya kompetitor perusahaan taksi dengan pelayanan yang terstandarisasi dengan baik serta memberikan kemudahan dalam pelayanan pemesanan melalui aplikasi 'Bosowa Taksi'  sehingga perusahaan lain itu bisa bersaing dengan sehat," urai Habsi.

Mantan Sekda Mamuju itu berharap, kehadiran Bosowa taksi bisa memberi dampak positif pada pertumbuhan ekonomi dengan berbagai kepentingan, baik untuk menyambut wisatawan dari dalam maupun dari luar daerah, atau kepentingan ekonomi lainnya. (*/Naf)